Rabu, 25 Mei 2016

Resep Pudding Karamel

Pudding Karamel
Puding karamel ini rasanya sungguh nikmat. Sangat pas disajikan sebagai dessert dalam sebuah acara di rumah, seperti arisan atau pesta kecil.

Bahan Karamel:
100 gram gula pasir
50 ml air

Bahan:
4 butir telur
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh pasta vanila
75 gram gula pasir
500 ml air
6 sendok makan susu bubuk

Cara Membuat Puding Karamel:
1. Karamel, gosongkan gula pasir. Tuang air sedikit demi sedikit, sambil diaduk sampai larut.
2. Tuang di dasar pinggan tahan panas diameter 6 cm yang dioles tipis margarin.
3. Campur susu bubuk dan air. Aduk rata.
4. Kocok lepas telur, garam, pasta vanila, dan gula pasir. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil dikocok rata. Saring.
5. Tuang di atas karamel. Letakkan di loyang yang diberi sedikit air.
6. Oven dengan api bawah suhu 150 derajat Celsius 90 menit hingga matang. Dinginkan. (Kn)
Untuk 8 buah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar